Friday, April 13, 2018

Info.IKA STIEPAR YAPARI - Pendahuluan

Pendahuluan
          
       Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata Yayasan Pariwisata Indonesia-AKTRIPA, merupakan Perguruan Tinggi Pariwisata Pertama/Tertua di Indonesia, berdiri sejak tanggal 17 Agustus 1962. Ketika didirikan pada tanggal 17 Agustus 1962, Perguruan Tinggi Pariwisata ini diberi nama Akademi Pendidikan Ahli Bahasa Asing (APABA), namun karena dirasa perlu lebih fokus, maka 85 hari berikutnya (+ 3 bulan berikutnya) yaitu tanggal 10 November 1962 diubah namanya menjadi Akademi Pariwisata (AKPARI). Kemudian, Akademi Pariwisata ini pada tanggal 28 April 1964 diubah lagi namanya menjadi Akademi Industri Pariwisata (AKTRIPA), dan pada tanggal 7 Februari 1992 ditingkatkan dari setingkat Akademi menjadi
            
          Dari segi Jenjang Pendidikan, STIEPAR YAPARI dapat dikategorikan sebagai Pendidikan Tinggi Pariwisata setingkat Institut Pariwisata atau Universitas Pariwisata, namun Institut lebih luas rumpun ilmunya dan apalagi Universitas lebih luas lagi.

         STIEPAR YAPARI dewasa ini berkonsentrasi pada Jurusan/Program Studi Akomodasi/Perhotelan, dan Jurusan/Program Studi Usaha Perjalanan Wisata (Jenjang D-III), serta Jurusan/Program Studi Manajemen Kekhususan Manajemen Pariwisata (Jenjang S1/Sarjana). Seluruh Jurusan/Program Studi di STIEPAR YAPARI telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Tinggi (BAN-PT).

No comments:

Post a Comment

Info.IKA STIEPAR YAPARI - Rencana Program, Kegiatan dan Strategi Pencapaian

Rencana Program, Kegiatan, dan strategi Pencapaian A. Penguatan dan perluasan Jaringan Alumni STIEPAR YAPARI AKTRIPA BANDUNG      ...